Mobil merek Esemka memang fenomenal. Kendaraan yang dirakit di Boyolali, Jawa Tengah ini diresmikan tahun 2019 oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo. Tidak seperti Esemka yang mulai digaungkan tahun 2012, di tahun 2019 lalu, terdapat dua produk sebagai awalan yang dipasarkan oleh PT SOLO MANUFAKTUR KREASI sebagai agen pemegang merek Esemka di Indonesia, yakni Esemka Bima varian bermesin 1.200 cc dan yang akan kami review ini yakni Esemka Bima 1.300 cc 2020
Esemka Bima 1.3L langsung turun dengan gagah berani di pasar gemuk
Esemka Bima 1.300 lansiran 2020 ini langsung terjun di kelas ‘gemuk’ mobil niaga, dan berhadapan langsung dengan rival-rival yang sudah mapan di kelas ini, seperti Suzuki New Carry Pick Up, Daihatsu Gran Max Pick Up, bahkan pemain lainnya asal China dan India seperti DFSK Super Cab dan TATA Super ACE. Namun, kehadiran Esemka Bima 1.300 2020 ini tak bisa dipandang sebelah mata, sebab ia memiliki kelebihan tersendiri yang tidak dimiliki oleh pesaing lain di kelasnya, apa itu? Simak review Esemka Bima 1.300 2020 ini hingga tuntas.
Eksterior esemka Bima 2020
Review Esemka Bima 1.300 2020: Tampilan Depan
Headlamp sudah menganut model projector, satu-satunya di kelasnya
Tampilan eksterior dari Esemka Bima 1.300 tahun 2020 ini hadir dengan tampilan membulat yang menunjukkan kesan aerodinamis. Grille berwarna hitam dengan desain menyatu digunakan pada produk yang kemungkinan adalah rebadge dari pick up asal Tiongkok yakni Brilliance Shineray T30. Yang menarik, tidak seperti pick up kebanyakan yang dijual di Tanah Air, sebab bumper depan Esemka Bima 1.300 ini sudah dicat sewarna body dan terdapat housing foglamp.
Review Esemka Bima 1.300 2020: Tampilan Samping
Wheelbase lebih dari 3 meter
Jika Anda beranggapan bila Esemka Bima 1.300 2020 ini adalah pick up ringan yang panjang, maka Anda tidak salah. Sebab berdasarkan spesifikasi di atas kertas, Esemka Bima varian 1.300 ini dimensi panjangnya adalah 4,9 meter dan merupakan yang terpanjang di kelasnya, mengalahkan Carry, Gran Max, Super Cab, dan Super Ace. Begitu juga dengan wheelbase Esemka Bima 1.300 ini yang tercatat lebih dari 3 meter. Hal ini membuat kapasitas bak angkut Esemka Bima menjadi yang terpanjang di kelasnya.
Review Esemka Bima 1.300 2020: Tampilan Belakang
Layaknya mobil niaga, tak ada yang mencolok dan menarik di bagian buritannya
Lanjut ke bagian buritan Esemka Bima 1.300 2020 ini, tak seperti rivalnya asal Jepang dan India, di Esemka Bima bermesin 1.300 cc ini sudah mengadopsi rear combination lamp dengan mika yang lebih bening dari rivalnya. Ini membuat pancaran cahaya dari bohlam jenis halogen di dalam rumah lampu menjadi lebih jelas. Selebihnya tidak ada yang istimewa pada Bima ini, hanya terdapat stiker merek ESEMKA di sebelah kanan dan BIMA 1.3 yang menandakan model dan varian dari mobil ini.
Interior esemka Bima 2020
Review Esemka Bima 1.300 2020: Interior
Layout dashboard modern, namun belum dilengkapi dengan power steering
Interior dari Esemka Bima 1.300 ini cukup baik bila dibandingkan dengan rival lainnya. Layout dashboardnya modern, dan sudah terdapat pengaturan blower AC lengkap yang tidak akan Anda temui pada kompetitor di kelasnya. Begitu juga dengan panel instrumen yang lengkap dengan tachometer dan odometer digital. Serta yang paling menarik adalah kursi di Esemka Bima 1.300 2020 ini sudah dilengkapi dengan headrest yang dapat diatur tinggi dan rendahnya.
Fitur esemka Bima 2020
Review Esemka Bima 1.300 2020: Bak Angkut
Ukuran bak terlega di kelasnya, jadi kelebihan utama Esemka 1.300
Inilah kelebihan utama dari Esemka Bima 1.300 2020, pick up yang dirakit di Boyolali, Jawa Tengah ini memiliki keunggulan yang tak dimiliki oleh pick up ringan lainnya yang dipasarkan di Tanah Air. Yakni dimensi baknya menjadi yang terlega. Ukuran kargo atau bak angkutnya punya dimensi panjang 2.970 mm, lebar 1.740 mm, dan tinggi 470 mm. Sayang kapasitas angkut maksimumnya hanya 950 kilogram saja, berbeda dengan rival lainnya asal Jepang dan China yang tembus 1.000 kilogram dan 1.299 kilogram.
Sayangnya kapasitas angkut pick up rakitan Boyolali ini hanya 950 kilogram
Review Esemka Bima 1.300 2020: Detail Lain
Cukup banyak detail menarik di Esemka 1.3L ini
Esemka Bima 1.300 2020 juga menawarkan beberapa detail lain yang menarik untuk disimak, seperti terdapat pelindung kabin depan yang biasanya opsional atau aksesoris, bak yang dapat dibuka dengan mode three way, hingga tangki bahan bakar yang terletak di sebelah kanan. Selain itu gagang pintu serta spion dari Esemka Bima ini sudah dicat sewarna body serta memiliki model yang lebih elegan dibandingkan rival lain di kelasnya. Jelas ini menambah eksklusivitas pick up rakitan Jawa Tengah ini.
Harus menenggak BBM RON 92 alias setara Pertamax, wuih kompresi tinggi nih
Operasi esemka Bima 2020
Spesifikasi di brosurnya hanya segini
Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh Cintamobil.com. Esemka Bima 1.300 ini mengusung mesin berkode JL474QE 4-silinder segaris dengan kapasitas bersih 1,298 cc DOHC, 16 Valve. Mesin ini merupakan turunan dari mesin Suzuki dengan kode G13BB, sehingga menganut sistem pembakaran Multi Point Injection dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 63 KW atau sekitar 84,5 HP dan torsi sebesar 105 Nm. Tenaga dan torsi tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 5-percepatan.
Penggerak roda belakang dengan kaki-kaki buatan Indospring
Kaki-kaki dari mobil ini dibuat oleh Indospring sedangkan bak angkut merupakan bikinan PT INKA yang keduanya adalah perusahaan dalam negeri. Meski belum ada informasi lebih lanjut, namun diperkirakan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) dari Esemka Bima akan terus bertambah, seiring dengan semakin banyaknya mobil ini terjual di masyarakat.
Ban pakai spesifikasi Light Truck (Pick up)
Spesifikasi esemka Bima 2020
Berikut ini adalah spesifikasi Esemka Bima 1.300 2020.
Daftar Harga esemka Bima 2020
Harga Esemka Bima ini tak lebih dari Rp 130 juta
Hingga artikel ini diturunkan, informasi yang kami dapat mengenai harga jual Esemka Bima 1.300 ini adalah Rp 125 juta untuk wilayah Jawa Tengah, dan Rp 120 juta untuk wilayah DKI Jakarta. Pemesanan dapat dilakukan secara online di website resmi Esemka dan mobil didatangkan langsung dari Boyolali, Jawa Tengah.
Kesimpulan esemka Bima 2020
Andai saja lokasi dealernya banyak, ia cukup menarik untuk dimiliki
Jika Anda mencari mobil pick up dengan bak angkut yang luas dan interior modern serta kursi yang proper maka Esemka Bima 1.300 ini adalah mobil yang pas untuk Anda. Tapi harus diingat, meskipun ia adalah mobil bermerek lokal dan rakitan dalam negeri, tetapi dealernya baru ada satu saja di Boyolali. Apabila Anda ingin lebih aman, sebaiknya beli pick up rakitan Jepang yang sudah terkenal akan kualitas dan purna jualnya.
Sumber berita: https://cintamobil.com/review-mobil/review-esemka-bima-1300-2020-punya-keunggulan-tersendiri-di-kelasnya-aid1364