Selasa, 30 Desember 2014

Cara Agar Dapur Anda Bebas dari Tikus

Cara Agar Dapur Anda Bebas dari Tikus


Tikus menjadi salah satu hewan paling menjijikkan dan menjengkelkan yang sering ada di rumah. Bahkan terkadang pemilik rumah akan menemukan barang-barang mereka digigit oleh hewan ini dan berserakan di lantai rumah.

Biasanya, dapur menjadi tempat paling sering didatangi oleh tikus di malam hari. Ketika pagi hari, Anda akan menemukan bahan masakan atau sisa makanan tercecer di mana-mana. Menyebalkan, bukan?

Oleh sebab itu, Anda perlu mengatasi hal tersebut agar tikus tidak lagi menyerang dapur rumah Anda. Anda harus mencegah tikus datang karena kondisi dapur yang bebas dari tikus akan memberikan kenyamanan saat memasak.

Berikut ini cara agar dapur Anda dapat bebas dari serangan tikus.

1. Rak Menempel Di Dinding
Tikus tidak dapat berjalan di dinding. Dengan membuat rak yang menempel di dinding dan menggantung bahan makanan atau peralatan masak di sana, maka akan terbebas dari serangan tikus.

2. Segera Buang Sampah
Jangan menumpuk sampah di dapur Anda. Ingatlah untuk membuangnya setiap malam. Sisa-sisa makanan dapat mengundang tikus untuk datang ke dapur Anda.

3. Jagalah Kebersihan
Jagalah kebersihan dapur Anda. Tikus menyukai tempat yang jorok. Dapur yang bersih akan membuat tikus tidak tertarik untuk datang.

4. Pastikan Tidak Ada Celah
Tikus memiliki tubuh yang kecil sehingga memudahkan untuk menyelinap masuk dari lubang atau celah di dapur Anda. Pastikan dapur Anda tidak ada celah untuk tikus bersarang.

5. Jangan Gunakan Racun Tikus
Tikus tidak akan langsung mati sehabis memakan racun tikus, tetapi ia masih dapat bergerak ke tempat lain selama beberapa saat. Akibatnya, Anda akan kesulitan menemukan di mana bangkai tikus yang baunya menyengat di dapur Anda.

6. Gunakan Perangkap Tikus
Bila Anda tidak jijik dan takut kotor, maka Anda dapat menggunakan perangkap tikus untuk menjebaknya ketika datang ke dapur Anda.

7. Jangan Matikan Lampu
Walaupun boros listrik, tetap menghidupkan lampu ketika Anda tidak menggunakan dapur Anda dapat mencegah tikus datang. Tikus pada umumnya tidak menyukai tempat yang terang.


Sumber: http://www.rumahku.com/berita/read/cara-agar-dapur-anda-bebas-dari-tikus-410262

Tips Menghemat BBM

Tips Menghemat BBM


BANGKOK - Ada banyak cara untuk bisa menghemat konsumsi bahan bakar minyak (BBM). Lantas bagaimana cara paling efektif untuk menghemat BBM?

Chevrolet memberikan beberapa tips mengemudi yang rasanya cukup layak untuk dicoba. Apa-apa saja?

Periksa Tekanan Angin Ban Sebelum Mengemudi. Dengan mengisi tekanan angin sesuai dengan yang dianjurkan, maka jarak tempuh kendaraan bisa meningkat hingga 3,3%. Tekanan udara yang kurang (kempis) bisa menyebabkan konsumsi BBM meningkat 0,3%. Hal ini dikarenakan mobil harus mengeluarkan tenaga lebih (dan bahan bakar lebih) untuk dapat membuat mobil bergerak. Jadi pastikan Anda mengecek tekanan angin ban seminggu sekali.

Hindari Memodifikasi Roda dan Ukuran Ban. Mungkin memang terlihat keren jika menggunakan ban lebih besar dan lebih tipis. Tapi itu justru meningkatkan konsumsi BBM. Ukuran ban lebih besar akan meningkatkan rolling resistance (daya hambat gulir ban), berat dan mempengaruhi aerodinamika. Hal ini membuat mobil lebih boros dan pengendalian menjadi berubah.

Jangan Membawa Barang-Barang Terlalu Berat. Ketika melakukan perjalanan, seringkali seseorang membawa barang-barang terlalu banyak. Beban bertambah ini membuat mobil harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk bisa bergerak. Tambahan beban 45 kg saja, maka konsumsi bahan bakar dapat meningkat hingga 2%, meski dengan menggunakan mobil kecil.

Pastikan Melakukan Perawatan Berkala. Filter udara dan oli yang kotor, sensor oksigen dan busi rusak, berkontribusi buruk terhadap efisiensi BBM. Bila sebuah mesin disetel dengan tepat, maka BBM dapat dihemat hingga 4%. Sementara beberapa hal lainnya seperti memperbaiki sensor oksigen dapat meningkatkan jarak tempuh hingga 40%. Demikian juga mengganti filter udara meningkatkan efisiensi bahan bakar hingga 14 persen.

Periksa Tutup Tangki BBM. Tutup tangki BBM yang ditutup tidak erat berdampak negatif pada efisiensi. Berdasarkan data dari Discovery Channel, 518 juta liter BBM menguap setiap tahunnya. Dengan menutup tangki dengan benar, maka setidaknya kita bisa menghemat 1 hingga 2 persen BBM.

Pelan-pelan. Konsumsi bahan bakar untuk menjalankan kendaraan lebih tinggi jika dibandingkan untuk mempertahankan tetap berjalan. Akselerasi berlebihan, kecepatan tinggi dan rem mendadak dapat mengurangi efisiensi bahan bakar hingga 33 persen untuk di jalan tol dan 5 persen di perkotaan. Untuk mengakalinya, jangan ngebut.

Gunakan Perseneling (Gigi) Lebih Tinggi. Ketika mengemudi dengan menggunakan transmisi manual, usahakan tetap menggunakan perseneling lebih tinggi untuk berkendara karena putaran mesin akan rendah. Semakin rendah putaran mesin maka akan semakin rendah juga konsumsi bahan bakarnya.
Jika menggunakan transmisi otomatis, maka pertahankan kaki Anda di pedal gas dan jangan melepasnya secara mendadak. Dengan demikian perseneling akan berpindah dengan sendirinya ke posisi yang lebih tinggi.

Gunakan Cruise Control. Jika mobil Anda memiliki fitur cruise control, maka gunakanlah khususnya ketika berkendara di jalan tol. Cruise Control memberi pilihan untuk meningkatkan kecepatan dan meningkatkan keekonomisan bahan bakar dengan akselerasi lebih lembut. Hal ini akan lebih efektif lagi jika digabungkan dengan fitur penghemat BBM yang biasa ditemukan pada beberapa kendaraan. Jangan gunakan Cruise control ketika menghadapi hujan deras atau jalanan licin.

Meluncur dan Downshifting Hingga Berhenti. Ketika mengendarai mobil bertransmisi otomatis dalam lalu lintas kecepatan rendah, gunakan perseneling rendah dan tidak menekan gas untuk membuat mobil bergerak maju. Pasalnya mobil bertransmisi otomatis dapat tetap melaju meski tidak ditekan pedal gasnya.
Sementara untuk mobil bertransmisi manual, disarankan untuk menurunkan posisi perseneling secara runut hingga berhenti. Jangan injak pedal gas selagi giginya masuk, mesin modern menggunakan hampir tanpa BBM, cukup membuat mesin tetap menyala. Suatu mesin meminum lebih banyak BBM saat idling dengan transmisi netral. 

Hindari Idling (mobil tidak bergerak namun mesin menyala) Berlebihan. Jika menghadapi kemacetan parah, sebaiknya matikan mesin. Pasalnya, ketika menunggu, kendaraan menghabiskan lebih banyak konsumsi BBM daripada menyalakan kembali mesin. Lima belas menit menunggu, dapat menghabiskan 1 liter BBM.

Gunakan AC dengan Bijak. Menggunakan AC dapat meningkatkan konsumsi bahan bakar hingga 10 persen. Jika di luar kendaraan cukup dingin sebaiknya menggunakan kipas angin untuk menjaga sirkulasi udara dan hindari penggunaan AC ketika kecepatan masih di bawah 65 km/jam. Turunkan saja jendela Anda. 

[Adi/Idr]

Sumber: http://www.mobil123.com/berita/tips-menghemat-bbm/455

10 Tips Mengemudi Agar Selamat

10 Tips Mengemudi Agar Selamat


JAKARTA - Jalan raya di Indonesia disebut oleh sejumlah orang sebagai medan pembantaian. Dalam laporan akhir tahun 2013 KNKT (Komite Nasional Keselamatan Transportasi) menyatakan setiap hari terjadi sekitar 235 kecelakaan jalan raya dengan sekitar 59 meninggal dunia.
Sebagai pengguna jalan dan pengemudi mobil, kita dituntut disiplin dan memegan teguh prinsip keselamatan berkendara safety driving. Berikut ini beberapa tips mengemudi dari The National Roads & Motorists' Association Australia:
  1. Waspada. Anda harus waspada setiap saat terhadap apa yang terjadi di seputar Anda. Hal ini berlaku untuk semua tingkatan pengemudi.
  2. Mengamati jalan. Banyak kecelakaan terjadi karena para pengemudi hanya melihat kendaraan di depan mereka. Selalu mengamati jalan di depan dan sekitar mobil, guna mengantisipasi kecelakaan.
  3. Zona penyangga: Butuh jarak 13 meter untuk menghentikan mobil berkecepatan normal hanya 48 km / jam; bahkan mobil perlu lebih jika ban Anda berada di bawah performa, jalan basah atau licin. Anda harus membuat jarak (ruang) yang cukup antara mobil Anda dan mobil di depan. Tambah ruang pada kecepatan yang lebih tinggi.  
  4. Mengemudi di tengah hujan, malam, angin kencang, silau, malam, lintasan kerikil, bisa menimbulkan ancaman tak terduga. Pelan-pelan, selalu berkendara dalam zona nyaman Anda dan amati rambu-rambu di jalan; mereka ada di sana untuk suatu tujuan.   
  5. Untuk menghindari blind spot saat Anda pindah jalur, Anda harus selalu memeriksa situasi di luar mobil dengan menoleh lebih dahulu. Juga, guna mengurangi blind spot, Anda harus membuat kedua cermin samping menyajikan pandangan samping yang baik.
  6. Jangan mengemudi dalam keadaan ngantuk, mabuk, atau terpengaruh obat-obatan.
  7. Rencanakan rute Anda karena jika Anda tidak mengenali atau bingung dengan lintasan yang sedang dilalui akan membuat ruang   kesalahan semakin terbuka.  Mengemudi dengan kecepatan rendah akan membantu Anda menyerap lingkungan yang asing dan membuat Anda lebih percaya diri.
  8. Berkendara di malam hari berarti visibilitas berkurang sehingga berbahaya. Perlambatlah jika Anda bermasalah dengan penglihatan dan hujan. Juga, geserlah pandangan Anda dari sorotan lampu dari kendaraan berlawanan arah serta aturlah spion pandangan-belakang  (rear-view mirror) agar Anda tidak silau karena sorotan lamu kendaraan belakang.
  9. Ketika Anda melaju di jalan luar kota yang sepi, jangan tergoda dengan kelengangan lalu lintas karena Anda tak akan pernah tahu akan ada kejutan apa, misalkan hewan/orang/kendaraan menyebrang. Tetap patuhi rambu-rambu.
  10. Kenakan sabuk keselamatan secara benar.  [Adi/Idr]]
Sumbner: http://www.mobil123.com/berita/10-tips-mengemudi-agar-selamat/645

Daftar Mobil Terburuk 2014

Daftar Mobil Terburuk 2014


WASHINGTON - Mobil-mobil keluaran Jeep mungkin merupakan mobil-mobil ikonik yang tak lekang di makan jaman. Tapi untuk urusan nilai keseluruhan, mobil-mobil Jeep ternyata merupakan yang terburuk di antara merek lainnya.
Majalah terkenal di Amerika Serikat, Consumer Reports menyusun model-model apa saja yang memiliki nilai keseluruhan terburuk. Dan brand Jeep ternyata mendominasi. Menurut majalan tersebut: 'Mobil-mobil Jeep keras, lamban, tidak nyaman dan tidak bisa diandalkan.'
Jeep Wrangler Unlimited yang ikonik pun dianggap sebagai model terburuk dari semua model. Namun jangan anggap hanya Jeep saja yang ada dalam daftar, brand-brand seperti Fiat, Toyota, Ford, Infiniti, Nissan, Honda hingga Mercedes-Benz juga ada dalam daftar.
Consumer Reports memberikan penilaian sebagai 'mobil terburuk' lewat berbagai catatan. "Nilai-nilai terburuk adalah perpaduan underperformers, mahal, sedan dan big SUV Jerman yang tak bisa diandalkan dan rakus bahan bakar," kata editor Consumer Reports Mark Rechtin di USA Today.

Berikut mobil terburuk Consumer Reports berdasarkan kategori:
•Subcompact: Fiat 500C Pop (MT)
•Compact: Fiat 500L Easy
•Luxury Compact Car: Mercedes-Benz CLA250
•Luxury Midsized/Large Car: Mercedes-Benz S550 (AWD)
•Large Car: Ford Taurus Limited (3.5, V-6)
•Sports Cars/Convertible: Infiniti Q60 convertible (base)
•Midsized Car: Nissan Altima 3.5 SL (V-6)
•Wagons (AWD): Honda Crosstour EX-L (V-6)
•Small SUV: Jeep Cherokee Latitude (4-cyl.)
•Midsized SUV: Jeep Wrangler Unlimited Sahara
•Large SUVs: GMC Yukon SLT
•Luxury Compact SUV: Cadillac SRX Luxury
•Luxury Midsized/Large SUV: Mercedes-Benz GL350 BlueTec
•Pickup Truck: Toyota Tacoma (V-6)
•Minivan: Chrysler Town & Country Touring L

[Syu/Idr]

Sumber: http://www.mobil123.com/berita/daftar-mobil-terburuk-2014/3461?utm_source=facebook&utm_medium=cpc&utm_campaign=facebook_dec

Jumat, 12 Desember 2014

2014 Land Rover Range Rover Sport

2014 Land Rover Range Rover Sport








The 2014 Land Rover Range Rover Sport ranks 1 out of 19 Luxury Midsize SUVs. This ranking is based on our analysis of published reviews and test drives of the Land Rover Range Rover Sport, as well as reliability and safety data.
The 2014 Land Rover Range Rover Sport is ranked:
With an opulent interior, agile handling, a comfortable ride and tremendous off-road capability, the automotive press agrees that the redesigned 2014 Land Rover Range Rover Sport is an excellent luxury midsize SUV.
The Land Rover Range Rover Sport comes standard with a supercharged V6 engine that test drivers say produces ample power in all driving situations. Still, most prefer the optional supercharged V8 for its added thrust. An eight-speed automatic transmission is standard, and reviewers say that it makes great use of the engine’s power. Fuel economy is rated as high as 17/23 mpg city/highway, according to the EPA, which is somewhat low for the class. Reviewers are impressed with the redesigned Range Rover Sport's comfortable ride and agile handling, in addition to its great off-road capability. The Range Rover Sport's steering is praised for its accuracy and heft, and the brakes are deemed plenty strong.
Automotive critics are impressed with the 2014 Range Rover Sport's cabin, saying the design is upscale and modern, with high-quality materials used throughout. Most agree that the first- and second-row seats are comfortable and spacious, while the optional third row is only suitable for kids or for shorter trips. The 2014 Range Rover Sport offers less cargo space than what many other luxury midsize SUVs offer. Notable standard features include a backup camera, dual-zone automatic climate control and a touch-screen infotainment system. Some reviewers don't seem to mind the infotainment controls, while others say that the system is sometimes slow to respond. Major options include tri- or quad-zone climate control, a reviewer-liked 360-degree camera system that gives the driver an unimpeded view around the vehicle and a 19-speaker Meridian sound system.
  • "Do I Want One? Absolutely. Whether you are a new or a returning customer you'll be impressed with the levels of refinement, increased quality level inside and much sportier overall performance in the new Range Rover Sport." -- AutoWeek
  • "The company has addressed all these issues in the fully redesigned 2014 Land Rover Range Rover Sport. It should be right up your alley if you're looking for a do-it-all utility vehicle loaded with high-end ambience." -- Edmunds
  • "If the local Land Rover dealer is waiting to receive your six-figure wire transfer for a new full-size Range Rover, you'll want to stop payment. Like, right now. Unless your crew demands the legroom of Virgin Upper Class, simply change your order to a new Range Rover Sport. The Sport is quicker, sexier, and strikes the ride/handling balance better than just about any SUV. Oh yeah, it also scrambles up a muddy two-track like a boss and costs less than its larger stablemate, too. The new Ranger Rover Sport is the business." -- Road and Track
  • "With standout styling and an aura of exclusivity, the Range Rover Sport seems to inspire more lust than its more familiar BMW, Audi and even Porsche competitors. And with a 2014 redesign, the new model is even more deserving of that desire. Now more stylish, more capable and 800 pounds lighter, the 2014 Range Rover Sport is as distinct as ever, but improved fuel economy and an available 3rd-row seat also make it a more viable alternative to more common (but less pricy) midsize luxury SUVs like the BMW X5 and Audi Q7." -- Kelley Blue Book
  • "If you're in the market for a luxury SUV, the 2014 Land Rover Range Rover Sport is a perfect blend of luxury, performance and off-road capability." -- MSN
Sumber: http://usnews.rankingsandreviews.com/cars-trucks/Land-Rover_Range-Rover-Sport/

Juara Nasional Speed Offroad 2014

Juara Nasional Speed Offroad 2014


SPORTKU.COM - Selama musim 2014, pengprov IMI yang bekerja sama dengan Lightning Production sukses menyelenggarakan Kejuaraan Nasional Speed Offroad 2014 yang bertajuk 'Evalube Helios Speed Offroad National Championship' 2014.

Selama lima seri diselenggarakan, jumlah peserta Kejurnas Speed Offroad 2014 dari seri ke seri semakin melonjak. Puncaknya pada jumlah peserta yang turun laga pada seri terakhir atau seri kelima yang berjumlah 137 peserta.
Selama musim 2014 kejurnas speed offroad, tiga kali digelar di Paramount Land Gading Serpong, satu kali di Harvest City-Cibubur dan satu kali di Serang-Banten.

Dari empat grup yang diperlombakan mulai dari G1 (UTV), G2 (4 silinder), G3 (6 silinder) dan G4 (FFA), persaingan perebutan gelar nasional 2014 baru bisa ditentukan pada seri final ini, mengingat poin masing-masing pimpinan grup terpaut tipis.

Salah satunya TB Adhi dan Rifat Sungkar yang memperebutkan juara nasional G4 (FFA). Penentuan untuk meraih gelar tersebut baru bisa terlihat setelah jalannya lomba pada SS4.
Rifat Sungkar yang pada seri sebelumnya unggul 6 poin dari TB Adhi harus merelakan gelar juara nasional jatuh ke tangan TB Adhi bersama navigator M. Redwan setelah pada hasil seri lima ini Rifat Sungkar menempati peringkat ketiga.

TB Adhi yang menjadi juara pada seri kelima ini secara itung-itungan poin berhak untuk menyandang gelar juara nasional Speed Offroad 2014.

Pada persaingan grup G2 H. Irman Hasstex yang berebut juara nasional dengan TB Jaman (walikota Serang), juga berhasil mengamankan gelar juara tersebut setelah menjadi juara pertama pada seri final ini.

Pada grup G3, TB Deyang offroader muda dari HRVRT berhasil tampil mengejutkan selama musim 2014 yang akhirnya mengantarkannya menjadi juara nasional 2014, dari persaingan sengit dengan Riezka Donalsah dari tim Troupe.
Sedangkan untuk juara nasional tim direbut oleh HRVRT BGM HBM, yang baru terbentuk dan turun pada tahun 2014 ini.
Juara Nasional Grup G2

Juara Nasional Grup G3

Juara Nasional Grup G4

Juara Nasional Tim

Sumber: http://mobil.sportku.com/berita/sport/offroad/kejuaraan-speed-offroad/68861-nih-juara-nasional-speed-offroad-2014

Lenovo IdeaPad B490 053 – Core i3 dengan Dedicated VGA

Lenovo IdeaPad B490 053 – Core i3 dengan Dedicated VGA

Lenovo terkenal dengan harga terjangkau namun dengan spek lebih baik dari pesaing di kelasnya. Termasuk salah satu laptop favorit dari Lenovo adalah Lenovo IdeaPad B490 053 yakni laptop 14″ dengan prosesor Intel Core i3 Ivy Bridge dan graphics card dedicated.

Lenovo IdeaPad B490 053 g


Harga Lenovo IdeaPad B490 053
Laptop ini dibandrol dengan harga yang masih cukup terjangkau bagi banyak kalangan yakni 5 Jutaan atau tepatnya Rp 5.299.000,- berdasarkan salah satu toko notebook di Jakarta. Dengan harga ini, seberapa tinggi value for money Lenovo IdeaPad B490 053, simak ulasannya berikut.

Lenovo IdeaPad B490 053


Desain Lenovo IdeaPad B490 053
Tidak ada yang berbeda dari Lenovo seri Business lainnya, dengan balutan warna hitam dan sudut cukup tajam, Lenovo IdeaPad B490 tampil elegan dan ga malu-maluin dibawa hang out di sevel atau cafe. Belum ada alasan Lenovo mengganti total desain B seriesnya karena masih sangat layak digunakan sampai saat ini meski sudah ada sejak beberapa tahun lalu. Bobotnya berkisar di 2,2 Kg dengan dimensi 340 x 234.6 x 33.1 mm.

Lenovo IdeaPad B490 053

Prosesor Lenovo IdeaPad B490 053
Notebook 5 jutaan ini dibekali prosesor Intel Core i3-3110M yang populer di Indonesia sejak 2012 lalu. Prosesor ini adalah salah satu generasi Ivy Bridge dengan clockspeed 2.4 GHz dan cache 3MB. Tidak perlu khawatir laptop Anda akan cepat hang karena prosesor ini sudah terbukti tangguh. Bahkan untuk program atau aplikasi yang agak berat pun prosesor ini masih bisa diandalkan. Browsing dengan multitab puluhan, video editing ringan-menengah, photo editing, dan multimedia masih bisa dilayani sangat baik oleh i3-3110M.

Lenovo IdeaPad B490 053  

RAM
Memory yang hanya 2 GB cukup disayangkan, kami merekomendasikan untuk upgrade ke 4 GB jika laptop akan digunakan untuk aplikasi yang lebih berat. Untuk software sekelas Microsoft Word, Excel, dan sekelasnya, 2 GB sudah lebih dari cukup.
Graphics Card
Selain menggunakan HD graphics on board, laptop ini juga dibekali graphics card dedicated NVIDIA GeForce 705M 1GB, memang performanya tidak terlalu bisa diandalkan untuk gaming, namun setidaknya lebih baik dari on board. Graphics card ini digunakan untuk urusan grafik seperti photo editing, multimedia, dan gaming.

Lenovo IdeaPad B490 053

Layar
Menggunakan 14″ LED, laptop ini seperti laptop lainnya alias tidak ada yang istimewa di sektor layar ini.

HDD
Seperti standar laptop 14″ low-mid-end, Lenovo IdeaPad B490 053 menggunakan Hard Disk berkapasitas 500 GB 5400 RPM. Hard Disk ini adalah komponen untuk menyimpan file Anda seperti foto, lagu, film, dokumen, dsb.

Lenovo IdeaPad B490 053

Fitur dan spesifikasi Lenovo IdeaPad B490 053 Lainnya
Fingerprint  untuk security, kamera untuk video chat, WiFi untuk terkoneksi dengan internet, Bluetooth untuk transfer data antar device, DVD Drive untuk memutar DVD dan CD, Card Reader untuk membaca kartu memori, 1 USB 3.0, 2 USB 2.0, VGA port, HDMI, DOS, 6-cell battery, dan Garansi 1 Tahun.

Lenovo IdeaPad B490 053

Kelebihan dan Kekurangan Lenovo IdeaPad B490 053
Kelebihan: Fingerprint, USB 3.0, desain body elegan, fitur lengkap.
Kekurangan: RAM kurang besar, Non OS ori standar, harga di atas 5 juta karena kenaikan dolar.

Sumber: http://panduanmembeli.com/2014/04/lenovo-ideapad-b490-053-875

Jumat, 28 November 2014

Daftar Harga Kamera DSLR Canon Terbaru dan Terlengkap

Daftar Harga Kamera DSLR Canon Terbaru dan Terlengkap

Info Kamera Canon - Harga kamera Canon murah hingga mahal semua tersedia untuk para pecinta fotografi baik untuk kelas pemula, kelas menengah maupun kelas kakap atau kelas profesional. Semakin berkembangnya dunia digital imaging memang memberikan pengaruh yang beragam bagi perkembangan dunia fotografi dengan munculnya merek-merek baru yang berusaha saling bersaing, dan tak bisa ditamping jika salah satu akan kalah dalam persaingan tersebut. Namun Canon sebagai merek dagang ternama dalam dunia fotografi tetap kokoh sebagai leader dalam dunia ini.
Terlahir pada tahun 1933 di kota Tokyo Jepang dan mengkhususkan diri dalam produksi optical dan digital imaging menjadikan Canon sebagai merek ternama berdasarkan pengalaman dalam dunia fotografi dan imaging selama ini. Sebagai kompetitor dan pesaing terdekatnya adalah Nikon yang juga menjadi merek besar yang lain dalam dunia fotografi selain Canon. Selama setahun pertama Canon berhasil mengeluarkan kamera pertamanya yang dinamakan Kwanon (mengambil nama dari Dewi Kasih Buddha) dan setahun kemudian 1935 nama Canon akhirnya dipakai hingga sekarang karena kesan lebih modern.
Dalam perkembangannya Canon telah merilis banyak sekali kamera, baik itu kamera analog maupun kamera digital. Kamera digital yang pertama kali diproduksi oleh Canon dirilis pada tahun 1984 dengan nama RC-701, seri RC ini kemuadian di ikuti dengan seri PowerShot dan IXUS yang kita kenal sebagai brand Canon yang paling banyak dipasarkan hingga saat ini.
Untuk kamera digital sendiri Canon juga memproduksi kamera digital-SLR untuk level pemula hingga level profesional. Salah satu kamera untuk level pemula yang terbaru adalah Canon EOS 1200D (Rebel T5) yang dirilis pada bulan Maret 2014 sebagai pengganti kamera sebelumnya Canon EOS 1100D. Sedangkan kamera tertinggi untuk level profesional besutan Canon hingga saat ini masih di pegang oleh Canon EOS 1D C. Sedangkan untuk kamera Mirrorless Canon baru merilis Canon EOS M untuk bersaing dengan kamera Mirrorless yang saat ini sedang dikembangkan secara pesat oleh Sony maupun Nikon. Dan untuk mengetahui harga kamera Digital-SLR Canon, berikut ini adalah daftar harga kamera DSLR Canon terbaru dan terlengkap.
Canon EOS 1100D
Harga Baru : Rp. 4.400.000 [Beli di sini]
Effective pixel : 12.2 MP
Sensor Gambar : 22.0 x 14.7mm CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 4
Storage media : SD/SDHC/SDXC
Monitor : 2.7-in., TFT colour, liquid-crystal monitor, 230,000 dots
Baterai : Battery Pack LP-E10 (Quantity 1)
Dimensi/Berat : 129.9 x 99.7 x 77.9 mm/495 gram


Canon EOS 1200D/Rebel T5
Harga Baru : Rp. 4.499.000 [Beli di sini]
Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : CMOS sensor APS-C (22.3 x 14.9 mm)
Image Processor : DIGIG 4
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT colour, liquid-crystal monitor, 460,000 dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E10 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 130 x 100 x 78 mm/480 gram


Canon EOS 700D
Harga Baru : Rp.  6.715.000 (18-135mm IS STM)[Beli di sini]
                        Rp.  6.969.000 (18-55mm IS STM)[Beli di sini]

Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : CMOS sensor APS-C (22.3 x 14.9 mm)
Image Processor : DIGIG 5
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT colour, liquid-crystal monitor, 1.04 million dots
Baterai : Battery Pack LP-E8 (Qty 1)
Dimensi/Berat : 133.1 x 99.8 x 78.8 mm/580 gram


Canon EOS 650D
Harga Baru : Rp.  6.400.000 (18-55mm IS STM)
                        Rp.  5.740.000 (Body)

Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : CMOS sensor 22.3 x 14.9mm
Image Processor : DIGIG 5
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT colour, liquid-crystal, 1.04 million dots
Baterai : Battery Pack LP-E8 (Qty 1)
Dimensi/Berat : 133.1 x 99.8 x 78.8 mm/575 gram

Canon EOS 600D
Harga Baru : Rp.  7.449.000 (18-55+ 55-250 IS II)[Beli di sini]
                        Rp.  5.998.000 (18-55mm IS II)[Beli di sini]

Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : CMOS sensor 22.3 x 14.9mm
Image Processor : DIGIG 4
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT colour, liquid-crystal, 1.04 million dots
Baterai : Battery Pack LP-E8 (Qty.1)
Dimensi/Berat : 133.1 x 99.5 x 79.7 mm/570 gram

Canon EOS 100D
 Harga Baru : Rp.  7.930.000 (18-55mm IS)[Beli di sini]
                         Rp. 
7.618.000 (18-55mm IS STM)[Beli di sini]
Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : APS-C 22.3 x 14.9mm, CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 5
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT colour, liquid-crystal, 1.04 million dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E12 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 117 x 91 x 69 mm/407 gram 


Canon EOS 60D
 Harga Baru : Rp.  7.025.000 (Body Only)[Beli di sini]
                         Rp. 
8.830.000 (18-55mm IS)[Beli di sini]
                         Rp.
10.800.000 (18-135mm)[Beli di sini]
                         Rp. 12.000.000 (18-200mm) [Beli di sini]
 Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : APS-C (22.3 x 14.9 mm), CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 4
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, Clear View TFT color LCD, 1.04M dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E6 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 145 x 106 x 79 mm/755 gram


Canon EOS 70D
Harga Baru : Rp. 10.849.000 (Body)[Beli di sini]
                        Rp. 15.575.000 (18-200mm IS)[Beli di sini]
                        Rp.
14.494.000 (18-135mm IS STM)[Beli di sini]
                        Rp.
11.899.000 (18-55mm IS STM)[Beli di sini]
Effective pixel : 20 MP
Sensor Gambar : APS-C (22.5 x 15 mm), CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 5+
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, Clear View II TFT color LCD , 1.04M dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E6 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 139 x 104 x 79 mm/755 gram

Canon EOS 6D
Harga Baru :  Rp. 19.200.000 (Body)[Beli di sini]
                         Rp. 26.035.000 (EF 24-105 IS USM)[Beli di sini]
                         Rp. 30.326.000 (EF 24-70 IS USM)[Beli di sini]

Effective pixel : 20 MP
Sensor Gambar : Full frame (36 x 24 mm), CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 5+
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, Clear View II TFT color LCD , 1.04M dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E6 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 145 x 111 x 71 mm/770 gram

Canon EOS 7D
Harga Baru : Rp. 15.125.000 (Body)
                          Rp. 18.400.000 (EF S15-85IS) [Beli di sini]

 Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : APS-C (22.3 x 14.9 mm), CMOS sensor
Image Processor : Dual DIGIG 4
Storage media : SD/SDHC/SDXC card
Monitor : 3 inch, TFT color LCD, liquid-crystal, 920,000  dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E6 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 148 x 111 x 74 mm/860 gram



Canon EOS 5D Mark III
Harga Baru : Rp. 34.618.000 (Body) [Beli di sini]
                        Rp. 41.556.000 (EF 24-105 F4L IS USM) [Beli di sini]
                        Rp. 49.900.000 (EF 24-70 f/4L IS USM)

Effective pixel : 22 MP
Sensor Gambar : Full frame (36 x 24 mm), CMOS sensor
Image Processor : DIGIG 5+
Storage media : Compact Flash Type I (UDMA compatible), SD/SDHC/SDXC
Monitor : 3.2 inch, Clear View II TFT LCD , 1,040M dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E6 rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 152 x 116 x 76 mm/950 gram

Canon EOS 1D C
Harga Baru : Rp. 155.700.000
Effective pixel : 18 MP
Sensor Gambar : Full frame (36 x 24 mm), CMOS sensor
Image Processor : Dual Digic 5+
Storage media : Compact Flash (Type I or II), UDMA compatible
Monitor : 3.2 inch, Clear View II TFT LCD , 1,040M dots
Baterai : Lithium-Ion LP-E4N rechargeable battery & charger
Dimensi/Berat : 158 x 164 x 83 mm/- gram
  
Sumber: http://anekamera.blogspot.com/2014/03/daftar-harga-kamera-dslr-canon-terbaru.html

Jumat, 14 November 2014

Aktivitas Militer Rusia Meningkat, Ukraina Siap Perang

Tank-tank Rusia disebut mulai bergerak masuk ke Ukraina. FotoL istimewa
Tank-tank Rusia disebut mulai bergerak masuk ke Ukraina. FotoL istimewa
MENTERI Pertahanan Ukraina, Stepan Poltorak, memberi sinyal bahwa negaranya mempersiapkan perang menghadapi dugaan peningkatan aktivitas pasukan militer Rusia dan pemberontak pro-Rusia di timur Ukraina.
Pernyataan itu semakin memperparah kekhawatiran Ukraina bagian timur akan segera jatuh ke dalam pertempuran besar meski kesepakatan gencatan senjata sudah ditandatangani pada bulan September lalu.
"Tugas utama saya adalah untuk mempersiapkan operasi tempur. Kami melakukan ini, kami menyiapkan cadangan kami," kata Poltorak, dikutip Al Jazeera, Rabu (12/11).
Di sela sidang kabinet Ukraina, Poltorak melaporkan bahwa separatis pro-Rusia telah mendapat bantuan. "Kami mengamati gerakan mereka, kami tahu di mana mereka berada dan kami berharap tindakan tak terduga dari mereka," ancam Poltorak.
Sementara itu, Panglima Tertinggi NATO, Jenderal Philip Breedlove, mengamini laporan Organization for Security and Co-operation in Europe (OSCE), yang dirilis pekan lalu, yang mengatakan tank-tank Rusia memasuki Ukraina.
"Yang paling mengkhawatirkan saya adalah bahwa kita memiliki situasi sekarang di mana perbatasan antara Ukraina dan Rusia benar-benar keropos. Militer, uang, senjata terbuka mengalir bolak-balik melintasi perbatasan ini," jelas Breedlove.
Al Jazeera melaporkan dari Moskow, komentar komandan tertinggi NATO itu bisa menyebabkan situasi yang lebih serius.
Sementara Rusia telah berulang kali membantah tuduhan bahwa pasukannya bergerak melintasi perbatasan ke kawasan timur Ukraina yang dikuasai separatis Ukraina. 
Pejabat di Kementerian Pertahanan Rusia, Mayor Jenderal Igor Konashenkov, menolak pernyataan NATO itu dan mengatakan pihaknya tidak lagi menaruh perhatian atas tuduhan-tuduhan NATO. 
Sementara dalam beberapa hari terakhir, lapor Al Jazeera, konvoi 43 kendaraan militer, lima penarik Howitzer dan lima penarik roket multi-peluncuran, terpantau sedang dalam perjalanan ke kantong pemberontak di Donetsk, pada Selasa. Yang pasti, kehadiran militer telah meningkat dalam beberapa hari terakhir. (rmo/jpnn)

Sumber: http://www.jpnn.com/read/2014/11/13/269530/Aktivitas-Militer-Rusia-Meningkat,-Ukraina-Siap-Perang-

Senin, 27 Oktober 2014

Nama-nama Menteri Kabinet Kerja Jokowi-JK

Nama-nama Menteri Kabinet Kerja Jokowi-JK


Ada 34 Kementerian dalam kabinet pemerintahan Jokowi-JK dan dua orang wakil menteri yakni Wamen Luar Negeri dan Wamen Keuangan, dalam kabinet bernama Kabinet Kerja.
Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla membacakan susunan kabinetnya di taman belakang Istana Negara. Dalam kesempatan itu, Jokowi menghadirkan para menterinya yang seragam mengenakan kemeja putih.
Setelah resmi diumumkan Ahad (26/8) sore ini, menteri-menteri kabinet Jokowi-JK akan langsung dilantik pada Senin (27/10) besok serta langsung akan menggelar rapat kabinet perdana.
Berikut nama-nama menteri dalam kabinet Jokowi-JK:
1. Menteri Sekretaris Negara: Prof. Dr. Pratikno (Rektor UGM)
2. Kepala Bappenas: Andrinof Chaniago (Ahli kebijakan publik dan anggaran)
3. Menteri Kemaritiman: Indroyono Soesilo (Praktisi)
4. Menko Politik Hukum dan Keamanan: Tedjo Edy Purdjianto (Mantan KSAL)
5. Menko Perekonomian: Sofyan Djalil (ahli ekonomi)
6. Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Puan Maharani (PDIP)
7. Menteri Perhubungan: Ignatius Jonan (Dirut PT KAI)
8. Menteri Kelautan dan Perikanan: Susi Pudjiastuti (Wirausahawati)
9. Menteri Pariwisata: Arief Yahya (Profesional)
10. Menteri ESDM: Sudirman Said
11. Menteri Dalam Negeri: Tjahjo Kumolo (PDI Perjuangan)
12. Menteri Luar Negeri: Retno Lestari Priansari Marsudi (Dubes RI di Belanda)
13. Menteri Pertahanan: Ryamizard Ryacudu (mantan KSAD)
14. Menteri Hukum dan Ham: Yasonna H.Laoly (PDI Perjuangan)
15. Menkominfo: Rudi Antara (profesional)
16. Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: Yuddy Chrisnandi (Nasdem)
17. Menteri Keuangan: Bambang Brodjonegoro (ekonom)
18. Menteri BUMN Rini M.Soemarno (mantan Ketua Tim Transisi/mantan menteri perindustrian)
19. Menteri Koperasi dan UMKM: Puspayoga
20. Menteri Perindustrian: Saleh Husin (Hanura)
21. Menteri Perdagangan: Rahmat Gobel (profesional)
22. Menteri Pertanian: Amran Sulaiman (praktisi)
23. Menteri Ketenagakerjaan: Hanif Dhakiri (politisi)
24. Menteri PU dan Perumahan Rakyat: Basuki Hadimuljono (birokrat)
25. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan: Siti Nurbaya (Nasdem)
26. Menteri Agraria dan Tata Ruang: Ferry Musyidan Baldan (Nasdem)
27. Menteri Agama: Lukman Hakim Saifudin (PPP)
28. Menterni Kesehatan: Nila F Moeloek (profesional)
29. Menteri Sosial: Khofifah Indra Parawansa (tokoh Muslimah NU)
30. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan anak: Yohanan Yambise
31. Menteri Budaya Dikdasmen: Anies Baswedan (mantan Tim Transisi)
32. Menristek dan Dikti: M.Nasir (Rektor Undip)
33. Menpora: Imam Nahrawi (politisi)
34. Menteri PDT dan Transmigrasi: Marwan Jafar (PKB)


Sumber: http://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/14/10/26/ne1sau-ini-namanama-menteri-kabinet-kerja-jokowijk

Sabtu, 04 Oktober 2014

Kamera CCTV Mobil, Otomatis Merekam Selama Perjalanan

Kamera CCTV Mobil, Otomatis Merekam Selama Perjalanan

cctv mobil 

Pernah mengalami kejadian seperti ini?
Anda sedang mengemudi mobil. Di persimpangan jalan yang sepi, Anda sudah jelas melihat lampu hijau. Karena sepi, Anda melajukan mobil sedikit lebih cepat. Tanpa di duga, dari arah sebelah kanan, ada motor melanggar lampu merah, melaju dengan cepat. BRAK! Tabrakan tak terelakkan. Pengguna motor dan keluarga, bersikeras menuntut Anda untuk ganti rugi.
Menyebalkan? Iya. Anda benar tapi “terpaksa” jadi salah karena tak ada saksi.
Kecurangan dari “Polisi bandel” pun kadang bikin Anda kesal, bukan? Anda berada di jalur yang benar, dan mematuhi rambu lalin, tapi masih sering di tilang untuk alasan mengada-ada. Huh! Jengkel sekali rasanya.
Atau, Anda adalah seorang pebisnis. Akhir-akhir ini merasa curiga dan ingin mengawasi rute dan apa yang di lakukan sopir ketika berkendara.
CCTV mobil adalah jawaban untuk Anda.
CCTV mobil adalah kamera mobil yang sudah di lengkapi dengan DVR. Kegunaannya tentu saja untuk merekam aktifitas jalan di depan Anda, hingga tracking rute, kecepatan dan merekam pembicaraan di dalam mobil. Wah, seperti blackbox di kokpit pesawat, ya? Yups 100 untuk Anda. :)
Kamera CCTV mobil. Bekerja seperti blackbox pesawat. Merekam aktivitas jalan di depan mobil & review rute. Fitur G-sensor, merekam otomatis sebelum & sesudah kecelakaan. Canggih!
Selain untuk di mobil gan, kamera cctv mobil dapat Anda fungsikan sebagai alternatif handycam juga nih. Bisa jadi sarana narsis atau untuk merekam aksi lucu si buah hati. Wah wah, multi fungsi dengan fitur lengkap ya gan.
 


Real-time video recording dengan good quality
Dengan super sensitif lensa dan microphone, menghasilkan kualitas video dan suara yang jernih, nih gan. Video yang di hasilkan pun berkualitas HD, sehingga Anda bisa melihat hasil rekaman dengan detail. Dapat merekam jelas setiap peristiwa dengan wide angle lens dan kamera yang bisa berputar 140 derajat. Posisi lensa bisa di atur dengan mudah, gan. jadi bisa di sesuaikan kebutuhan Anda merekam dari sudut mana. :) 

Merekam terus-menerus
Lalu, bagaimana bila saat kecelakaan terjadi, eh memory penuh! Percuma dong beli kamera mobil!
Loh.. jangan salah. CCTV mobil ini di luncurkan dengan slot memory external up to 16GB, dan include 2GB memory dalam paket pembelian. Sudah lebih dari cukup untuk Anda merekam sebelum mem-backup video ke laptop/PC.
Selain storage yang besar, kamera mobil memiliki teknologi automatic cylical recording. Teknologi ini, me-recycle rekaman lama Anda ke rekaman yang baru, apabila memory penuh dan Anda tidak sempat mem-backup. Jadi, begitu ada kejadian penting terekam, langsung back-up ya gan!

Cukup satu tombol, dan rekam otomatis sebelum dan sesudah kejadian
Sebenarnya cara pakai CCTV mobil ini begitu sederhana. Anda tidak perlu mengatur ini-itu dan di repotkan dengan menekan banyak tombol. No no. Cukup satu tombol recording saja, dan kamera mobil siap menemani Anda berkendara.
Tapi, seringkali, ada kejadian penting yang Anda bahkan tidak sempat menekan satu tombol pun. Silahkan Anda menyetir dengan tenang, karena bila terjadi kecelakaan, kamera mobil tetap siap merekam tanpa perlu Anda menekan apapun! Wow.
Thanks to teknology G-sensor. G-sensor akan memulai rekaman secara otomatis apabila terjadi pengereman mendadak, kecepatan yang terlalu tinggi, dan perubahan akselerasi.
G-sensor bekerja 60 detik sebelum dan sesudah kejadian, gan. Bila misalnya Anda berkendara, dan tidak meng-on-kan kamera mobil, G-sensor akan tetap secara otomatis menghidupkan kamera apabila mendeteksi rem mendadak misalnya. Canggih nih gan.

Integrasi dengan Gmaps dan GPS
Built-in GPS di kamera membuat Anda dengan mudah melacak keberadaan mobil Anda. Jadi, Anda tau kemana sopir membawa mobil ketika bertugas, lengkap dengan rute, kecepatan, waktu berkendara dan rekaman pembicaraannya! Wow bukan? ;)
Dalam paket pembelian di sertakan CD berisi software untuk Anda install di laptop atau PC. Software ini di gunakan untuk Anda melihat hasil video kamera mobil Anda, lengkap dengan tracking rute, dan kecepatan. Sudah mendukung satelite view juga nih gan. Jadi gak cuma peta dengan titik-titik saja, tapi Anda bisa tau rute mobil dengan lebih akurat.
Power cukup pakai lighter
Gak perlu baterai external gan. Kamera mobil di luncurkan dengan baterai internal, dan power supply yang cukup dari lighter mobil. Semakin menambah alasan Anda, bukan, untuk klik tombol beli?
 
Panduan Penggunaan :
1. Setelah di colokan ke chigarette lighter, tekan tombol rekam satu kali
2. Akan ada bunyi “TIIT” dan lampu LED menyala
3. Tekan sekali lagi untuk merekam, lampu LED merah akan berkedip
4. Apabila anda tidak melakukan point no 3, maka CCTV mobil akan merekam otomatis dengan G-sensor

Spesifikasi :
1. Super-sensitive CMOS lens and microphone
2. Video : VGA @ 30 fps
3. Format : ASF
4. Built-in memory : Up to 16GB
5. Input/Output : USB2.0
6. Memory management : Automatically cycling
7. Power supply : DC5V w/ built-in battery

Kelengkapan :
1. 1 unit kamera cctv mobil
2. 1 adaptop charger
3. 2Gb memory card
4. CD software
5. Manual book

Harga Kamera CCTV Mobil Rp 1.100.000
+ Asuransi pengiriman JNE Rp 8.000

Garansi 6 bulan
Berat Pengiriman 1 Kg
[8609]

Sumber dari http://tokokomputer007.com/kamera-cctv-mobil/

Kamis, 02 Oktober 2014

Setya Novanto, Ketua DPR 2014 - 2019

Setya Novanto, Ketua DPR 2014 - 2019

Ketua Fraksi Partai Golkar Setya Novanto. - Kompas.com/SABRINA ASRIL

JAKARTA, KOMPAS.com - Koalisi Merah Putih menyapu bersih kursi pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat periode 2014-2019. Berikut ini adalah susunan pimpinan DPR RI.

Ketua DPR
Setya Novanto (Fraksi Partai Golkar)

Wakil Ketua
Fadli Zon (Fraksi Partai Gerindra)
Agus Hermanto (Fraksi Partai Demokrat)
Fahri Hamzah (Fraksi Partai Keadilan Sejahtera)
Taufik Kurniawan (Fraksi Partai Amanat Nasional)
Penetapan Paket itu pun tanpa hambatan dan langsung disetujui dalam sidang paripurna penetapan pimpinan DPR yang berlangsung dari Rabu (1/9/2014) malam hingga Kamis (2/9/2014) dini hari. Pasalnya, semua partai koalisi merah putih dan partai demokrat kompak mengajukan lima nama itu dalam paket.

"Ternyata dari enam fraksi sama (mengajukannya), dengan demikian hanya ada satu paket. Apa perlu dipilih lagi? Tidak kan. Karena ada satu paket diajukan enam fraksi," ujarnya.

Langsung saja pimpinan sidang Popong Otje Djunjunan mensahkan kelima nama tersebut. Tok!

"Dengan demikian ketua dan wakil ketua terpilih sudah kita dengar besama," kata Popong setelah menyebutkan satu persatu kelima nama itu.

Koalisi Jokowi-JK yang sudah gagal mengajukan paket sebelumnya memutuskan untuk walkout.


Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Penulis: Ihsanuddin
Editor : Hindra Liauw
Kamis, 2 Oktober 2014 | 02:47 WIB

Sumber: http://nasional.kompas.com/read/2014/10/02/02475091/Setya.Novanto.Ketua.DPR.2014-2019

Selasa, 23 September 2014

D-Cab Sangar... Toyota Hilux 6X6

D-Cab Sangar... Toyota Hilux 6X6

Tak cukup dengan hanya memiliki empat penggerak, sang double-cabin Toyota Hilux muncul dengan perawakan yang tak pernah terduga. Inilah Toyora Hilux dengan 6X6 yang berhasil tertangkap kamera saat pamer di ajang Moscow Motor Show 2014










Sumber: http://www.otosia.com/galeri/dob-cab_sangar_toyota_hilux_6x6-1.html